HukumPemerintahan

Merebaknya Karaoke Tak Berijin di Purworejo, Sejumlah OPD Purworejo Gelar Rapat Khusus

133
×

Merebaknya Karaoke Tak Berijin di Purworejo, Sejumlah OPD Purworejo Gelar Rapat Khusus

Sebarkan artikel ini
Hariyono, Kepala Satpol PP/Damkar Purworejo
Hariyono, Kepala Satpol PP/Damkar Purworejo

PURWOREJO, purworejo24.com – Viralnya Pemandu Karaoke di Purworejo yang berpakaian mirip seragam sekolah berbuntut panjang. Sejumlah Organisasi Perangkat Daerah (OPD) menggelar rapat khusus bersama membahas hal tersebut. Rapat tersebut digelar sekaligus membahas merebaknya tempat Karaoke yang belum berijin.

Dari hasil rapat tersebut diketahui bahwa OPD sudah menyepakati akan mengambil langkah-langkah yang bersifat koordinatif terhadap para pengusaha karaoke di Purworejo. Di Purworejo terdapat 18 usaha karaoke yang sebagian besar belum berijin.

“Khususnya bagi seluruh pengusaha karaoke di kabupaten Purworejo ada sekitar 18 pengusaha, sudah kita koordinasikan dan akan mengambil langkah-langkah terkoordinatif (dengan OPD lain),” kata Hariyono, Kepala Satpol PP/Damkar Purworejo kepada Purworejo24.com usai rapat di Gedung Sekretariat Daerah Kabupaten pada Selasa 11 Januari 2021 siang.

OPD yang hadir dalam kegiatan tersebut diantara Asisten 1 Setda, Dinas PPPAMD, Dinas Pariwisata, Dinas Perijinan, Dinperinaker, Dindikbud, Dinas PUPR, Camat dan Lurah  Purworejo, serta Satpol PP Damkar. Hariyono menambahkan pihaknya juga akan membentuk tim dengan OPD terkait untuk menindak karaoke yang tak berijin.

“Mayoritas belum berijin, sudah ada yang punya NIB tapi ada yang belum memenuhi komitmen,” katanya.

Persebaran belasan Karaoke tersebut terletak di beberapa kecamatan di Kabupaten Purworejo. Kebanyakan pengusaha tersebut juga menyediakan miras yang diperjualbelikan.

“18 karaoke berada di Kecamatan Purwodadi, Kecamatan Purworejo, Kecamatan Gebang, kemudian Kecamata Kutoarjo dan Kecamatan Butuh,” katanya.

Pihaknya mengimbau kepada masyarakat agar selalu aktif dalam menjaga kondusifitas wilayah Kabupaten Purworejo. Serta turut aktif memberikan informasi kepada pihak yang berwenang ketika ada hal-hal yang mencurigakan. (P24-bayu)


Eksplorasi konten lain dari Purworejo24.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.