EkonomiHukum

Ruko di Pasar Kemiri Terbakar

548
×

Ruko di Pasar Kemiri Terbakar

Sebarkan artikel ini
Ruko Pasar Kemiri Terbakar, Selasa (30/7/2019)
Ruko Pasar Kemiri Terbakar, Selasa (30/7/2019)

KEMIRI, purworejo24.com – Kebakaran menghanguskan rumah toko (ruko) di komplek Pasar Kemiri, Purworejo Jawa Tengah. Lima unit mobil damkar dari Purworejo dan Kebumen pun dikerahkan untuk memadamkan api agar tidak merembet ke bangunan lain yang berada di sekitar.

Kebakaran menimpa ruko dua lantai milik Najib Badarudin (47 th) warga Kemiri Kidul RT 03 / RW 01, Kecamatan Kemiri, Selasa (30/7/2019) sekitar pukul 20.30 WIB. Api menghanguskan bagian belakang bangunan ruko yang difungsikan sebagai gudang. Tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun barang dagangan berupa sembako di dalam ruko hangus terbakar.

Kebakaran terjadi pada bangunan bagian belakang yang difungsikan sebagai gudang.
Kebakaran terjadi pada bangunan bagian belakang yang difungsikan sebagai gudang.

Warga sekitar, Mbah Mun (68), salah seorang saksi mata mengungkapkan saat dirinya sedang berjalan ke arah timur dari Alun-Alun Kemiri melihat kepulan asap di ruko yang terbakar tersebut. Setelah melihat kejadian tersebut Mbah Mun memanggil anaknya, Ruji untuk mendobrak pintu ruko untuk mencoba memadamkan kebakaran dan menyelamatkan barang-barang yang masih bisa diselamatkan.

“Tadi ketika saya jalan dari Alun-Alun melihat ada asap dari rukonya Najib. Saya kaget melihat asap dari ruko itu (sambil menunjuk ruko yang terbakar) terus manggil anak saya tak suruh ndobrak pintu ruko karena posisi pintu dikunci”, kata Mbah Mun

Setelah pintu dapat dibuka, masyarakat sekitar yang melihat kejadian tersebut bahu membahu memadamkan api dengan alat seadanya.

Kepala Seksi Pemadam Kebakaran (Damkar) Purworejo, Rubino mengungkapkan, setelah mendapat laporan dari warga bernama Ridwan pada pukul 21.30 WIB, mobil damkar berangkat ke lokasi kebakaran.

“Kami mengerahkan dua unit mobil Damkar. Kali ini habis 8 tangki air untuk pemadaman sekaligus pendinginannya. Tadi juga ada bantuan dari Kebumen 3 unit mobil damkar”, ungkap Rubino.

Rubino menambahkan untuk penyebab kebakaran belum diketahui secara pasti. Dugaan sementara akibat arus pendek listrik (konsleting). Karena di dalam ruko tersebut tidak ada kompor gas atau pun barang-barang lain yang dapat menyebabkan kebakaran.

“Untuk sementara diduga akibat konsleting karena di dalam ruko tidak ada kompor gas. Untuk pastinya kami belum berani menyimpulkan” tegasnya.

Api berhasil padamkan pada pukul 23.00 WIB.
Api berhasil padamkan pada pukul 23.00 WIB.

Sementara itu pemilik ruko yang terbakar, Najib saat ditemui purworejo24.com di lokasi mengatakan, dari kejadian tersebut total kerugian materi yang dialami mencapai seratusan juta rupiah berupa bahan bangunan dan sembako.

“Tadi baru dapet barang (kulakan) ya kurang lebih 20an juta. Belum lagi barang-barang yang stok kemarin. Perkiraan ya 100 jutaan kerugiannya” ungkap Najib.(p24-Byu)


Eksplorasi konten lain dari Purworejo24.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.