Maju Piala Suratin, ISP Banjir Dukungan

oleh -
oleh
Selamat Idul Fitri

PURWOREJO, purworejo24.com – Kesiapan Tim Ikatan Sepakbola Purworejo (ISP) dalam mengikuti kompetisi piala Suratin U17 zona Jawa Tengah yang akan dihelat pada awal Agustus 2019 mendatang, mendapat dukungan dari masyarakat, utamanya pecinta bola di kabupaten Purworejo. Komunitas suporter sepak bola Purworejo, Rudolfboy dan Tempur Mania, mengaku mendukung penuh ISP maju dalam ajang kompetisi bergengsi di PSSI itu.

“Tentang dukungan kami terhadap ISP walapun kami (Rudolfboys) baru terbentuk belum lama, tetapi dedikasi tinggi kita berikan kepada klub, kemana pun ISP berlaga wajib hukumnya bagi kami mengawal mereka agar tidak berjuang sendiri. Pokoknya dukungan penuh dari kami selalu untuk ISP,” ungkap Rudolfboys melalui pesan singkat wa kepada purworejo24.com, minggu (21/7/2019).

Rudolfboys menyampaikan pesan kepada ISP, dimana dari seluruh pemain tim yang tergabung lebih banyak dari luar Purworejo.

“Ada pesan dari kami karena menurut informasi bahwa sebagian besar pemain berasal dari luar daerah maka kami mohon dengan hormat, bermain lah dengan hati, darimana pun asal kalian jika sudah membawa lambang ISP di dada bermainlah dengan hati, karena kami juga mendukung tidak main main,” pesannya.

Aksi suporter laskar bagelen saat pertandingan ISP tahun lalu.
Aksi suporter laskar bagelen saat pertandingan ISP tahun lalu.

Rudolfboys mengaku memiliki harapan besar terhadap ISP, Askab PSSI Purworejo dan Pemkab Purworejo dalam memajukan sepak bola di Purworejo.

“Untuk para bapak-bapak petinggi disana mohon berikan perhatian lebih untuk sepak bola kota kita tercinta kami sangat cinta sepak bola kota ini. Bisa diawali dengan membangun stadion lebih layak. Kami yakin animo pecinta bola akan sangat tinggi jika fasilitas juga mendukung. Mereka akan berbondong-bondong menuju stadion saat ISP berlaga saya yakin itu,” pintanya.

Rudolfboys juga berharap bagi pihak pihak yang memiliki wewenang agar membantu dari hal kecil semisal publikasi karena penting agar masyarakat lebih tahu dengan cara pasang jadwal Piala Soeratin di baliho di tiap kecamatan atau desa agar lebih tersebar luas. Rudolfboys merasa yakin dunia olahraga sepak bola di Purworejo akan maju seperti daerah lain, asal ditangani dan didukung secara serius oleh berbagai pihak.

“Kami semua yakin suatu saat sepak bola kota ini akan maju… ISP JAYA!!!,” katanya.

Hal senada juga disampaikan oleh komunitas Tempur mania. Sebagai komunitas pendukung ISP terbesar di Purworejo, menaruh harapan besar ISP bisa meraih prestasi sepak bola di Purworejo.

“Secara umum kami Tempur Mania mendukung dan mengapresiasi program-program Pemkab Purworejo. Banyak kemajuan terutama tata kota, tapi bagi kami jangan sampai tata kota dibenahi, ISP dbiarkan mati,” kata Ketua Komunitas Tempur Mania, Bagus.

Tempur mania meminta kepada Bupati Purworejo untuk mendukung penuh persepakbolaan di Purworejo.

“Karena dulu setelah debat cabup Pak Bupati pernah berkata, sepak bola harus maju, dan untuk dinas pengelola stadion (dinas pendidikan , kepemudaan dan olahraga) mohon perhatiannya, karena kondisi stadion sudah tidak layak, terutama atap tribun,” tambahnya.

Pihaknya merasa Pemkab memiliki kewenangan dan anggaran serta bisa jika membangun stadion menjadi lebih baik lagi.

“Bukankah ada anggaran untuk biaya perawatan, dimana jika ada setiap even, baik olahraga, musik, dan lain lain yang menggunakan stadion pasti dikenakan biaya sewa. Kemana dan untuk apa dana itu,” ujarnya. (P24-Drt)