Scroll untuk baca artikel
LiterasiPemerintahan

Jelang Peringatan Hari Lahir WR Soepratman, Dinpusip Adakan Roadshow Perpustakaan di Somongari

55
×

Jelang Peringatan Hari Lahir WR Soepratman, Dinpusip Adakan Roadshow Perpustakaan di Somongari

Sebarkan artikel ini
Roadshow Perpustakaan di Desa Somongari
Roadshow Perpustakaan di Desa Somongari

KALIGESING, purworejo24.com – Ratusan pelajar SD dari Desa Somogari, Kecamatan Kaligesing dan sekitarnya meramaikan acara Roadshow Perpustakaan yang digelar Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kabupaten Purworejo, Kamis, 7 Maret 2024.

Acara Roadshow Perpustakaan yang berlangsung di Balai Desa Somongari ini selain bertujuan untuk memperingati hari lahirnya WR Soepratman juga merupakan program rutin Dinas Perpustakaan dan Kearsipan. Sejumlah sekolah yang mengikuti acara tersebut diantaranya adalah SD Negeri Somongari, SDN Jelok, SD N Hulosobo , SD N Jatirejo, SD N Kaliharjo , dan SD N Kedunggubah.

Lokasi acara dipilih Desa Somongari karena merupakan tanah kelahiran pencipta lagu Indonesia Raya Wage Rudolf Supratman, yang lahir pada 19 Maret 1903 di Dusun Trembelang.

Dalam acara roadshow tersebut sejumlah lomba dan permainan diadakan, diantaranya yaitu lomba mewarnai, lomba membaca dan dongeng bercerita. Dinas Arsip Daerah dan Perpustakaan dalam kesempatan tersebut juga membawa 2 unit mobil perpustakaan untuk dimanfaatkan para siswa yang datang.

Kepala Dinpusip Dra Eni Sudiyati MM yang hadir dan membuka acara tersebut menjelaskan bahwa kegiatan roadshow perpustakaan ini bertujuan untuk meningkatkan dan melaksanakan gemar membaca, literasi kepada masyarakat.

“Perwakilan Tim Penggerak PKK, Karang Taruna yang hadir dalam kesempatan ini nanti akan diberi ketrampilan mengolah rempah, karena di sini penghasil rempah-rempah. Sedangkan untuk adik-adik dari SD akan mengikuti lberbagai macam lomba, ada lomba mewarnai, dan lain-lain,” ungkap Dra Eni Sudiyati, MM.

Kepala Dinpusip dalam kesempatan tersebut juga mengajak para siswa maupun masysrakat untuk berkunjung ke Perpustakaan Kabupaten Purworjeo yang berada di Jalan Mardi Husodo, Kutoarjo. Selain itu juga untuk meningkatkan apresiasi terhadap literasi dan pendidikan, dengan mengedukasi masyarakat tentang manfaat membaca, akses ke sumber daya informasi dan pengembangan diri melalui perpustakaan.

Dalam roadshow tersebut, Baznas Purworejo juga membawa bantuan sebanyak 30 paket sembako untuk 30 keluarga tidak mampu di Desa Somongari

Kegiatan ini juga mnggandeng Yayasan Nuhantra Bakti Budaya dengan menghadirkan Prasasti Pratma Keswari sebagai pemateri ketrampilan mengolah rempah menjadi minuman kesehatan. Serta Soekoso DM sebagai pemateri sejarah kelahiran WR Supratman.(P24/Nuh).


Eksplorasi konten lain dari Purworejo24.com

Berlangganan untuk dapatkan pos terbaru lewat email.