Fadhil Ali Syahbal Dikukuhkan Sebagai Ketua PPM Purworejo

oleh -
oleh
Fadhil Ali Syahbal resmi menjabat sebagai Ketua Markas Cabang Pemuda Panca Marga (PPM) Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, periode 2022-2027.
Fadhil Ali Syahbal resmi menjabat sebagai Ketua Markas Cabang Pemuda Panca Marga (PPM) Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, periode 2022-2027.

PURWOREJO, purworejo24.com – Fadhil Ali Syahbal resmi menjabat sebagai Ketua Markas Cabang Pemuda Panca Marga (PPM) Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah, periode 2022-2027. Fadhil bersama pengurus lainnya dikukuhkan sebagai pengurus baru dalam kegiatan pengukuhan dan resepsi HUT PPM ke 41 tahun 2022, di Sulthan Kopi end Eatery Purworejo, pada Jumat tanggal 28 Januari 2022.

Dalam kesempatan itu Ketua Dewan Paripurna PPM Jawa Tengah, KPH Dr Eddy S. Wirabumi SH.MM hadir dan mengukuhkan pengurus PPM Kabupaten Purworejo. Turut hadir pula dalam acara itu, Ketua Markas Daerah PPM Jawa Tengah Periode 2018-2023 Gkr Ayu Koes Indriyah, Dandim 0708 Purworejo, pengurus LVRI Purworejo, sejumlah pejabat terkait serta pengurus dan anggota PPM Kabupaten Purworejo.

Ketua Dewan Paripurna PPM Jawa Tengah, KPH Dr Eddy S. Wirabumi, mengatakan ada dua kegiatan utama yang diselenggarakan oleh PPM di Purworejo yaitu ulang tahun PPM ke -41 dan penetapan pengurus baru PPM Kabupaten Purworejo.

“PPM boleh dikatakan lahir dari rahim Legiun Veteran Republik Indonesia (LVRI), tumbuh menjadi organisasi laiknya mata uang yang sama dua sisi. PPM dan LVRI tidak bisa dipisah-pisahkan dan kami sama sama lahir dan menjadi bagian dari keluarga besar TNI,” terangnya saat ditemui usai kegiatan.

Menurutnya, semua organisasi tetap mengalami dinamika. Namun PPM ke depan diyakini akan kompak dan bagus. Hal itu bisa dilihat dari suasana batin PPM Kabupaten Purworejo, keteduhan yang muncul di Kabupaten Purworejo ini diharapkan akan menular ke seluruh PPM Jawa Tengah bahkan se-Indonesia.

“Suasananya nyaman, PPM Purworejo luar biasa,” ujarnya.

Dijelaskan, PPM beranggotakan anak-anak dan cucu-cucu pejuang. Semua lahir dari keluarga pejuang, maka satu tujuan PPM yakni menjaga tegak berdirinya Indonesia yang berdasarkan Pancasila dan UUD 45.

“Garis perjuangan kami jelas, pembinaan dan dan pemantapan nilai-nilai Pancasila dan UUD 45 untuk menjaga NKRI. Usia 41 tahun ini tidak tua tetapi juga tidak muda, kalau diibaratkan manusia kami sudah masuk usia dewasa, sebuah titik yang cakap dalam introspeksi, kuncinya tiga, harus bersatu, solid dan merdeka,” jelasnya.

Ditegaskan, anggota PPM memang didominasi oleh anggota yang sudah berumur. Ditengah situasi pandemi Covid-19, bisa berkumpul menyambung silaturahmi secara langsung nyaris menjadi sebuah keniscayaan. Maka dari itu, PPM juga harus melek teknologi, harus bisa zoom meeting laiknya budaya atau tradisi yang lahir dewasa ini.

“Untuk koordinasi dan mengeratkan silaturahmi, saya akan fasilitasi Zoom Meeting jika memang dikehendaki, saya akan dukung penuh semua kegiatan PPM sebagai darma bakti kami sebagai anak pejuang, tanpa harus menduduki jabatan di PPM sekalipun,” tegasnya.

Sementara itu, Ketua Markas Cabang PPM Kabupaten Purworejo, Fadhil Ali Syahbal mengucapkan syukur atas terselenggaranya kegiatan, HUT Ke-41 PPM kali ini mengangkat tema Dengan Semangat Tri Dharma Bhakti, PPM menjaga Patriotisme Idealisme dan Solidaritas Satukan Anak Cucu  Veteran Republik Indonesia.

“Alhamdulillah Pengukuhan  berjalan lancar dengan suasana nyaman dan lancar menerapkan protokol kesehatan, semoga suasana serupa bisa muncul di seluruh PPM se-Jateng dan Indonesia,” ucapnya.

Para sesepuh (Veteran) merupakan soko guru PPM. Jika mencermati perkembangan akhir akhir ini, kita memang belum  bisa menikmati kebebasan. Pandemi juga telah berdampak ke semua lini kehidupan, namun kami optimis PPM akan mampu menghasilkan output yang positif, bisa mengimbangi laju zaman ,” pungkasnya.(P24/Wid)