Sujito Terpilih sebagai Ketua Pemuda Pancasila Purworejo 2019-2023

oleh -
oleh
Muscablub PP Purworejo di Hotel Ganesha,(16/9/2019).
Muscablub PP Purworejo di Hotel Ganesha,(16/9/2019).

PURWOREJO, purworejo24.com – Musyawarah Cabang Luar Biasa (Muscablub) berhasil memilih seorang Ketua Majelis Pimpinan Cabang (MPC) Pemuda Pancasila (PP) Kabupaten Purworejo. Sujito dari Purwodadi terpilih menjadi ketua secara aklamasi dan akan memimpin MPC PP Purworejo untuk periode 2019-2023.

Muscablub yang digelar di Hotel Ganesha pada Senin (16/9/2019) sore, yang mengusung tema Sekali Layar Terkembang Surut Kita Berpantang tersebut, juga berhasil memilih Ketua Srikandi, Organisasi Sayap Pemuda Pancasila yakni, Titin Khairunnisa. Perempuan asal Congot tersebut juga terpilih secara aklamasi.

Sujito dan Titin Khairunnisa terpilih secara akalamasi menjadi Ketua MPC Purworejo dan Ketua Srikandi Purworejo. (16/9/2019)

Kiswanto, salah satu panitia carateker mengungkapkan bahwa sebelumnya sudah digelar Muscab tapi gagal memilih ketua baru.

“Muscab luar biasa ini berdasar musawarah cabang beberapa minggu yang lalu yang gagal kemudian kita komunikasikan dengan MPW dan MPN,” katanya kepada Purworejo24.com.

Lebih lanjut ia menambahkan MPC Pemuda Pancasila Purworejo dibekukan oleh Majelis Pimpinan Wilayah (MPW) sehingga beberapa hari kemudian terbitlah surat panitia carateker yang terdiri dari 3 orang yaitu Dwi dari MPW Jateng menjadi Ketua, Kiswanto dari MPC Purworejo, dan Zaenal dari MPC Purworejo sebagai anggota.

“Setelah Muscab gagal, kita MPC dibekukan oleh MPW maka dibentuklah carataker. Lha carataker ini beberapa hari yang lalu surat tugasnya keluar pada hari Jumat yang lalu. Terus Purworejo harus diselenggarakan sebelum tanggal 20 agustus”, lanjutnya.

Sujito menambahkan proses pemilihan ketua MPC Purworejo maupun Srikandi dilakukan dengan cara aklamasi karena hanya ada 1 calon tunggal pada sidang yang digelar secara tertutup di Hotel Ganesha tersebut.

“Tadi proses pemilihannya karena calon hanya satu maka proses pemilihannya aklamasi,” ucapnya kepada purworejo24.com saat ditemui usai sidang.

Ia menambahkan proses aklamasinya dilakukan oleh PAC dari 13 kecamatan yang ada di Purworejo karena 3 kecamatan belum terbentuk dan ke depan ia mengaku akan membentuk PAC yang belum terbentuk.

“Tadi ada 13 kecamatan berarti sudah kourum. Dan tiga kecamatan belum terbentuk PAC, nanti ke belakangnya pasti saya bentuk,” ucapnya.

Luhur Pambudi, anggota DPRD Purworejo yang hadir dalam kesempatan tersebut berharap Pemuda Pancasila nantinya dapat menjadi organisasi yang kuat, besar dan dapat menjaga keutuhan NKRI.

“Pemuda pancasila nantinya kita adakan diklat bagi seluruh kader dan siap merekrut kader dalam satu tahun pertama sebanyak 3000-4000 kader,” harapnya. (P24-Byu)